Friday, May 28, 2010

Inspired Fourplay Frameset Danny MacAskill



Salam Gowes!
Danny MacAskill, siapa yang tidak mengenal rider asal Inggris ini, mulai popular diawal 2009 dengan video-videonya yang melakukan aksi-aksi berbahaya diatas Trialbike dengan ukuran frame 24″. Danny pemuda kelahiran Edinburgh 23/12/1985, terkenal dengan aksinya dijalan-jalan perkotaan.
Danny MacAskill Action - Foto DanyMacAskill.co.uk
Melompat dari ketinggian gedung dan pagar, sudah menjadi hal yang biasa baginya. Beberapa video yang pernah dirilisnya menghiasi Youtube dan memperoleh banyak sekali respond.


Danny MacAskill in Action - Foto DannyMacAskill.co.uk
Banyak dari kita tentunya Sepeda Trail apakah yang digunakan Danny ketika melakukan aksi-aksi berbahayanya. Inspired Bicycle Ltd, perusahaan sepeda asal inggris yang beralamat di 4 Firglades Court, Linnaeus Street, Hull, HU3 2PL, United Kingdom adalah pilihan Danny untuk frameset dengan ukuran 24″ untuk melakukan semua aksinya.


FOUR PLAY Frame - Foto inspiredbicycles.com
Inspired Bicycle memproduksi beberapa komponen sepeda seperti Frame, sadle, seatpost, brake pad dan pedal. Semua komponen yang ada di Inspired Bicylce lebih cenderung kepada Trail bike.
FOURPLAY Frameset - Foto inspiredbicycles.com
FOURPLAY, adalah frameset dengan ukuran 24″ yang digunakan danny untuk melakukan aksi stunt yang mengundang decak kagum. Frame berbahan dasar alumunium jenis 7005, dengan ketebalan 2mm pada downtube dan seatstay. Berat Frame mencapai 2kg, wheelbeses yang pendek dan posisi BB yang sangat rendah memberikan kenyamanan Handling.


FOURPLAY Framset - Foto inspiredbicycles.com
Frame ini merupakan revolusi bagi para penggemar BMX freestyle. Manuver-manuver yang indah dan luar biasa dapat dilakukan dengan frame Inspired ini, berikut detail FOURPLAY Frameset Danny MacAskill;
Geometry:
- Wheelbase – 1040mm
- Chainstays – 385mm
- Bb rise – +35mm
- Head angle – 73
- Brake spacing – 90mm
Specifications:
- Seatpost – 27.2mm
- Seatclamp – 31.8mm
- Bb shell – 68mm
- Weight – 2.06kg (4.5lbs)
- Tubing – 7005
- Tyre clearance – 24×2.7
Komponen lain yang digunakan Danny MacAskill diantaranya :
- Hope Pro2 trials hub rear, Atomlab Pimp rim rear
- Hope pro2 front hub, Atomlab Pimp Light rim front
- Hope v2 Tech 2 front brake, 200mm rotor
- Hope stem, 90mm 10 deg rise
- Hope headset/ headset spacers
- Raceface Diabolus bars, 31.8 high rise
- Inspired Pivotal seat and seat post
- Maxxis tyres, 60 psi
- Magura rear brake with Hope braided hose and dengura lever
- Raceface Atlas Fr chainset, 22t chainring
- Inspired flat pedals
- Hope bb
- Trialtech 1/8″ chain
- Trialtech Lite 16t rear cog
- 26″ Dh tube rear
- 26″ normal tube front
Frame FOURPLAY Inspired Bicycle dibandrol dengan harga : $479.95 (www.trialspads.com).


Wah bisa jadi pilihan yang tepat buat para trialbikers nih.

Go Goweser Indonesia!